Lokakarya Daerah Pengembangan Kawasan Pesisir Tangguh (PKPT) Di Kabupaten Lampung Selatan
Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Republik Indonesia Menggelar Lokakarya Daerah Pengembangan Kawasan Pesisir Tangguh (PKPT) Di Kabupaten Lampung Selatan.
KKP Melalui Direktorat Jenderal Pengelolaan Kelautan dan Ruang Laut melaksanakan Lokakarya Daerah PKPT sebagai Diseminasi dan Evaluasi Hasil Kegiatan, serta Mendiskusikan Potensi Sinergitas Kegiatan PKPT dengan Kegiatan OPD di Tahun 2024.
Bupati Lampung Selatan (H. Nanang Ermanto) yang diwakili oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Lampung Selatan (Thamrin, S.Sos., M.M) didampingi oleh Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Lampung Selatan (Dwi Jatmiko, S.Pi., M.Si) Menghadiri Lokakarya Daerah Pengembangan Kawasan Pesisir Tangguh (PKPT) Di Kabupaten Lampung Selatan. Kegiatan Lokakarya ini di sampaikan oleh Pemateri dari Direktur Pendayagunaan Pesisir dan Pulau Pulau Kecil, Kepala PUPR Kabupaten Lampung Selatan, Kepala Dinas Perikanan Kabupaten Lampung Selatan, dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Lampung Selatan dan dihadiri oleh OPD Terkait, institusi terkait, Serta Undangan lainnya.
19.12.2023
#lampungselatanbisa#bupatilampungselatan#nanangermanto#winarninanangermanto#dinasperikananlamsel#dinaskelautandanperikananlampung#kkp #djpkrl
Informasi :
Web : http://perikanan.lampungselatankab.go.id/
IG : @dinasperikananlamsel
FB : Dinas Perikanan Kabupaten Lampung Selatan